Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kubu Raya hadiri RDP Anggota Komisi II DPR-RI Cornelis

Bawaslu Kubu Raya hadiri RDP Anggota Komisi II DPR-RI Cornelis
\n Rapat Dengar Pendapat Anggota Komisi II DPR-RI Drs. Cornelis, M.H. di Kantor KPU Provinsi Kalimantan Barat, Senin(16/3/2020). \n\n\n\n

Ketua Bawaslu Kubu Raya, Uray Juliansyah hadiri Rapat Dengar Pendapat RDP) Anggota Komisi II DPR-RI Drs. Cornelis, M.H. yang digelar di Kantor KPU Provinsi Kalimantan Barat, Jl. Subarkah, Pontianak, Senin(16/3/2020).

\n\n\n\n

Rapat dengar pendapat dengan agenda tentang Perubahan Undang-Undang (UU) No. 7 tahun 2017 tentang Pemilihan Umum ini juga dihadiri oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten/Kota Se-Kalimantan Barat.

\n\n\n\n

Baca juga: Evaluasi Simulasi Mediasi Pemilu

\n\n\n\n

Dalam rapat tersebut Ketua Bawaslu Kalimantan Barat, Ruhermansyah menyampaikan bahwa perlu adanya penambahan pasal, termasuk penguatan wewenang Bawaslu RI maupun Provinsi, karena menurutnya walaupun di UU. No.7 tahun 2017 sudah kuat, tetapi dalam UU Pilkada terkait wewenang Bawaslu masih cukup lemah.

\n\n\n\n

Cornelis menyampaikan bahwa tujuannya datang tidaklah untuk mengawasi Bawaslu dan KPU, dirinya menyampaikan bahwa kedatangnya adalah untuk berdiskusi untuk mencari masalah dalam pelaksanaan demokrasi, serta mencari masukan dari Bawaslu dan KPU untuk dapat di suarakan di DPR-RI nantinya.

\n\n\n\n

Baca juga: Bawaslu Kubu Raya ajak Semua Elemen Berpartisipasi dalam Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan

\n\n\n\n

Dalam rapat tersebut Cornelis juga menyampikan bahwa harus mencari pasal-pasal dalam UU. No 7 tahun 2017 yang perlu di analisis serta dipertimbangkan kembali. Maka dari itu perlu diskusi bersama, karena sejatinya Bawaslu dan KPU Provinsi maupun Kabupaten/Kota di Kalimantan Barat ini adalah pemain terdepan dalam pelaksanaan pemilu.

\n"