Lompat ke isi utama

Berita

Tingkatkan Sinergisitas, Bawaslu Kubu Raya gelar Rapat Sentra Gakkumdu

Tingkatkan Sinergisitas, Bawaslu Kubu Raya gelar Rapat Sentra Gakkumdu
\nFoto bersama Anggota Sentra Gakkumdu Kabupaten Kubu Raya sesaat setelah Rapat usai, Rabu(23/11/2022)\n\n\n\n

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kubu Raya menggelar rapat bersama Polres Kubu Raya dan Kejari Mempawah guna tingkatkan sinergisitas antar personel penegak hukum yang tergabung dalam Sentra Penegakkan Hukum Terpadu (Sentra Gakkumdu) Kabupaten Kubu Raya, Rabu(23/11/2022).

\n\n\n\n

Pertemuan antar tiga lembaga ini menjadi pertemuan pertama yang dilakukukan di Kantor Sekretariat Gakkumdu yang baru saja diresmikan yang beralamat di Jl. Arteri Supadio (Sebrang Kantor Bawaslu Kubu Raya).

\n\n\n\n

Anggota Bawaslu Kubu Raya, Ahmad Darwis selaku koordinator dalam Sentra Gakkumdu Kabupaten Kubu Raya, mengungkapkan bahwa pertemuan ini sebagai langkah awal untuk lebih mengenal antar personil agar terciptanya sinergisitas anggota Sentra Gakkumdu.

\n\n\n\n

Ia juga menjelaskan bahwa dalam proses penanganan pelanggaran yang terjadi dalam Pemilu, Bawaslu mengedepankan proses Pecegahan dengan berkoordinasi dan sosialisasi kepada stakeholder dan masyarakat.

\n\n\n\n

"Di Bawaslu mendahulukan pencegahan, jika tidak dapat dicegah baru melakukan penindakan" Jelas Darwis

\n\n\n\n

Darwis berharap, dengan adanya kegiatan ini Sentra Gakkumdu dalam penanganan tindak pidana pemilu ada kesamaan persepsi atau pandangan hukum.

\n"